Jumat, 29 Mei 2015

2 pakan untuk ikan lele

1. Pakan Probiotik Organik
Pakan ini bisa dibuat dilingkungan sekitar kita, dibuat sendiri tanpa harus membeli pakan pabrikan yang harganya sekarang tidak sesuai lagi dengan biaya operasional lele. Bahkan pakan buatan yang dibuat peternak dengan bahan baku seperti tepung darah, tepung ikan, tepung tulang sudah ‘high cost’ yang membebani anggaran biaya pakan. Namun semua kendala pakan lele yang dianggap mahal sebenarnya bisa diatasi dengan melakukan fermentasi dari bahan-bahan alamiah yang mudah diperoleh dilingkungan sekitar kita seperti kulit nenas, kulit semangka, limbah sayur, azolla. Diolah dengan menggunakan probiotik yang berkualitas. Fermentasi dengan waktu tertentu dalam wadah yang tertutup akan memunculkan maggot dalam jumlah yang kita butuhkan. Munculnya maggot untuk diubah menjadi asam animo pada sistem pencernakan ikan atas bantuan probiotik yang secara alamiah mampu bekerja merubah bahan-bahan nabati menjadi pakan hewani dengan kadar protein yang cukup bagi lele.
2. Pakan Alamiah (rotifera)
Pakan alamiah yang dimaksud bukan pakan yang tiba-tiba datang atau tercipta sendiri tetapi tetap melalui bantuan tangan manusia dengan cara melarutkan probiotik dan bahan-bahan pendukungnya (buffers). Biasanya ini digunakan pada waktu persiapan kolam dan dilakukan terus menerus hingga panen. Kolam input yag sudah diberi probiotik munculah jumlah rotifers yang sesuai dengan jumlah seperti yang kita kehendaki dan beragam nutrisi yang sangat berguna bagi kesehatan ikan, rasa dan daging lele akan berubah lebih enak akibat kombinasi pemberian pakan yang tepat. Perlakuan ini sekaligus meningkatkan kualitas air.
Mengetahui tata cara pemberian pakan merupakan hal yang paling penting dalam managemen pemberian pakan :
1. Persiapan pemberian pakan
2. Jumlah pemberian pakan
3. Waktu pemberian pakan
4. Kombinasi pakan yang tepat
5. Manfaat sistem bibis dalam pemberian pakan
(kelima cara diatas ini belum sempat penulis uraikan karena lagi ‘badmood’ masbro !
jika anda membutuhkan info segera bisa kirim ke inbox saya di FB saya : eko agrobisnis atau ke 0853-3000-5930, call/sms)
Pakan alami.
Peternak sebenarnya bisa melakukan kegiatan membuat pakan alami yang sebenarnya mudah. Beberapa jenis pakan alami yang bisa dibudidayakan dan cukup mudah dilakukan dan lebih hebat dari pakan buatan yang mahal, adalah :
1. Cacing sutra (tubifex)
2. Cacing lumbricus
3. Ulat hongkong
4. Kroto
5. Tetraselmis
6. Chlorella
7. Dunaliella
8. Diatomae
9. Spirulina
10. Brachionus
11. Artemia
12. Infusoria
13. Kutu air
14. Jentik nyamuk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar